Halaman

Selamat Datang di Blog WISATA SYARTA mari ber-Wisata bersama Saya Stevenly Alexsander Takapaha untuk berbelanja, menikmati kuliner yang enak-enak, menikmati Keindahan Alam ciptaan Tuhan, mengagumi budaya dan sejarah serta berpetualangan-Karena hidup ini Indah dan setiap tempat adalah objek wisata. Blog ini menampilkan semua objek wisata yang dikunjungi dan dapat diceritakan. Salam Wisata!

Pesona Pantai Pananuareng Sangihe

Pantai Pananuareng Foto Stevenly Takapaha

Pantai Pananualeng Terletak di sebelah timur desa Tariang Baru, Tabukan Tengah Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara. Objek Wisata Pantai Pananualeng mudah dijangkau dari Tahuna (sekitar 26 km) dengan menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Pantai ini merupakan tempat yang ideal untuk berjemur, berenang, relaksasi bersama keluarga. Perahu tradisional tersedia disini baik untuk digunakan berperahu maupun memancing. Potensi tersebut membuat Pananualeng menjadi salah satu sasaran sebagai lokasi tempat wisata. Bukan hanya masyarakat lokal, tetapi juga sudah ada wisatawan domestik maupun mancanegara telah menjadikan Pananualeng sebagai salah satu lokasi obyek wisata untuk dikunjungi. Terdapat juga sejumlah kios yang terbuat dari kayu dan bambu dengan atap rumbia milik masyarakat setempat yang berjualan di lokasi itu. Beragam makanan dijual oleh masyarakat seperti pisang goreng, mie kuah, yang ditawarkan kepada para pengunjung.

Stevenly, Samuel, Like dan Mike di Pantai Pananuareng

Steveny dan Rina di Pantai Pananuareng


Stevenly dan Petrus diantara Bintang laut